top of page

PT Djembatan Dua Hadirkan Berbagai Alat Kesehatan Inovatif di KONAS & PIT PDS Patklin 2025

  • Gambar penulis: Muhammad  Akhiruddin Nasution
    Muhammad Akhiruddin Nasution
  • 10 Nov 2025
  • 2 menit membaca

Sebagai kelanjutan dari komitmen menghadirkan inovasi alat kesehatan diagnostik berkualitas, PT Djembatan Dua berpartisipasi aktif dalam Kongres Nasional (KONAS) XII dan Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) XXIV Perhimpunan Dokter Spesialis Patologi Klinik dan Kedokteran Laboratorium Indonesia (PDS Patklin) 2025 yang digelar di Medan pada 22–24 Oktober 2025.


Kehadiran ini menegaskan peran PT Djembatan Dua sebagai mitra strategis tenaga medis dan laboratorium dalam menghadirkan solusi diagnostik yang inovatif, aman, dan relevan dengan kebutuhan praktik klinis modern.


Melalui booth pameran interaktif, PT Djembatan Dua menampilkan beragam portofolio produk diagnostik unggulan seperti Tubex untuk skrining demam tifoid, Quidel Triage untuk pemeriksaan cardiac marker, DecaBio Glucometer untuk pemantauan kadar glukosa darah, serta berbagai produk consumable seperti lancet dan rapid test penyalahgunaan obat.


Selain itu, perusahaan juga memperkenalkan Vigeo, jarum single-use untuk prosedur aspirasi dan biopsi bone marrow yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi proses laboratorium sekaligus menjamin keamanan pasien.


“Portofolio produk yang kami hadirkan dirancang untuk memberikan solusi optimal bagi pengguna baik dari sisi kualitas, kemudahan, maupun keamanan,” ujar Business Manager PT Djembatan Dua, Ibu Ariance Margaretha.



Ibu Ance menambahkan bahwa PT Djembatan Dua melihat antusiasme yang tinggi dari para dokter dan tenaga laboratorium terhadap inovasi yang diperkenalkan dapat semakin mendukung praktik diagnostik yang berkualitas di Indonesia.


Partisipasi PT Djembatan Dua di ajang ini tidak hanya menampilkan produk, tetapi juga memperkuat hubungan kolaboratif dengan tenaga medis melalui berbagai aktivitas interaktif dan edukatif. Di antaranya, sesi troubleshooting produk Tubex serta diskusi teknis mengenai penggunaan Vigeo yang melibatkan langsung tim teknis dan komersial perusahaan.


Pendekatan ini mencerminkan komitmen PT Djembatan Dua untuk menjadi mitra yang solutif—bukan sekadar penyedia alat kesehatan, tetapi juga partner edukatif yang memahami kebutuhan pengguna di lapangan.



Booth PT Djembatan Dua mendapat perhatian luas dari peserta yang terdiri atas anggota PDS Patklin, Program Pendidikan Dokter Spesialis, Ahli Teknologi Laboratorium Medis, hingga distributor lokal (PBAK). Antusiasme mereka memperkuat keyakinan bahwa kolaborasi antara produsen, profesional medis, dan institusi kesehatan menjadi kunci dalam membangun ekosistem layanan laboratorium yang unggul di Indonesia.


Melalui keikutsertaan dalam KONAS XII dan PIT XXIV PDS Patklin 2025, PT Djembatan Dua kembali menegaskan dedikasinya dalam menghadirkan solusi diagnostik modern yang mendukung peningkatan mutu pelayanan kesehatan nasional serta penerapan standar global patient safety.

 
 
bottom of page